Ingin Merenovasi Rumah Impian? Pertimbangkan Hal Berikut ini :

Soal renovasi rumah pasti sudah pasti banyak sekali yang perlu dipertimbangkan. Seperti anggaran, waktu dan tentunya material yang akan digunakan. 3 Faktor itu sangat penting. Kadang sih mikirnya asal kita punya anggarannya, kita bisa semau kita merenovasi rumah kita yang penting beres dan bagus. Tapi kenyataanya, akan lebih bagus kalau kita juga perlu mengetahui ilmu hitung-hitungan material yang akan digunakan. Agar tidak begitu saja asal iya apa yang dikatakan oleh tukang. Karena kan kita sendiri harusnya punya pertimbangan anggaran dan waktu. Sedangkan tukang juga pasti punya pertimbangan sendiri. Kalau ingin bagus pasti lama dan banyak dan serta bahan materialnya yang bagus pula. Lebih bagus kalau kita mengerti ilmu pertukangan. Contoh, misal kita ingin merenovasi rumah seperti memperbaiki dinding rumah, memperbaiki lantai atau juga merenovasi kamar mandi. Sudah tentu formula untuk bahan materialnya juga beda. Untuk lantai misalnya formula 1:6 (1 bak semen : 6 bak pasir) gunanya agar lebih keras dan lebih tahan gesekan dibandingkan dengan dinding. Kalau dinding untuk lebih kuat dan halus harus lebih banyak semen. Jika formula adukan lantai disamakan dengan dinding maka lantai akan mudah rusak. Dan sebaliknya jika dinding disamakan dengan lantai maka akan terjadi pemborosan. Hal ini juga perlu menjadi pertimbangan bukan? Agar kita bisa lebih detail untuk menganggarkan biaya dan waktu untuk merenovasi rumah hingga lebih efektif dan efisien.

Merenovasi Rumah

Selain itu, soal semen ada beberapa macam jenis-jenis semen. Ada semen yang memang digunakan untuk lahan basah dan rawa-rawa, atau memang material semen yang biasa digunakan untuk gedung bertingkat atau jenis semen yang digunakan untuk jembatan biasanya berbeda. Hal ini tergantung kebutuhan dan budget yang dianggarkan. Namun, hal ini bisa didiskusikan dengan yang lebih ahli atau tukang sebelum di renovasi. Namun sekali lagi sebagai tuan rumah, akan lebih baik kita mengetahui dengan apa rumah impian yang akan tempati nanti dibuat. Karena rumah sudah menjadi salah satu kebutuhan pokok bukan? yaitu PAPAN. Dari 3 kebutuhan pokok manusia yaitu sandang, pangan dan papan. Eh Kebutuhan pokok manusia sekarang sudah bertambah jadi 5 ding. Yaitu Sandang, pangan, papan, colokan dan internetan heheheh

Sementara itu, perkembangan teknologi di industri semen sebenarnya juga sudah memudahkan manusia. Salah satunya yaitu semen instan, atau Bahasa teknisnya mortar, adalah adukan kering semen, pasir filler dan bahan aditif yang siap pakai (tinggal tambah air).

Berbeda dengan cara konvensional yang sering kita temui, semen instan formula adukannya dibuat sesuai dengan kebutuhan teknis aplikasi.

Salah satu produsen semen instan yang dapat diandalkan untuk membantu mempercantik rumah impian yaitu :

Mortar Utama-Weber

Merek Mortar Utama-Weber (MU-Weber) dibuat oleh PT Cipta Mortar Utama yang merupakan perusahaan nasional pertama yang memproduksi semen instan siap pakai (premixed mortar) dengan menggunakan mesin berteknologi  terkomputerisasi. Berdiri ditahun 1996, MU-Weber memiliki lebih dari 3000 sales point , 2 pabrik dan lebih dari 38 produk yang terbagi atas empat kelompok: Solusi lantai, solusi dinding, solusi perekat keramik dan solusi perbaikan dan tekhnikal.

3 Inovasi Technology Industri Semen dari Mortar Utama. Memudahkan Merenovasi Rumah!

  1. Inovasi Dust Lock Technology (Rendah Debu)

Seperti kita tahu debu semen merupakan partikel kecil dan sangat halus yang dapat masuk ke saluran pernafasan, sehingga dapat menimbulkan penyakit gangguan pernafasan kronis. Teknologi Dust Lock membuat adukan semen menjadi rendah debu. Cara kerja teknologi ini adalah white oil yang terkandung dalam formula akan mengikat partikel kecil dan halus, sehingga partikel yang berterbangan akan sangat sedikit. Dengan demikian lingkungan proyek/kerja akan lebih bersih dan sehat. Namun tidak perlu khawatir teknologi ini tidak mengurangi performa dari kekuatan dan kerekatan adukan semen. Produk semen instan MU-Weber yang sudah menerapkan teknologi adalah MU-480 RenoFix LowDust perekat keramik diatas keramik.

  1. Technology STAS dan Technical Service GRATIS

STAS adalah singkatan dari Sistem Teknologi Aplikasi Silo. Silo adalah alat berbentuk tabung yang memilki volume 20 m3 dan merupakan hasil pengembangan terpadu berteknologi tinggi dari beberapa sistem, yaitu sistem handling, sistem conveying, sistem logistik, sistem aplikasi dan sistem kemasan untuk mempermudah pekerjaan konstruksi bangunan. Dengan adanya STAS point pentignya adalah mempercepat proses pengiriman dan bongkar muat. Conveying system merupakan sistem pendistribusian semen instan secara vertikal dalam keadaan kering dari silo, dengan menggunakan kompresor dan di-blow up melalui selang karet yang dapat mengirim semen instan hingga ketinggian 200 meter lebih. Sistem ini menggunakan sistem mixer dengan kapasitas sebesar 1,8m3/jam. Selain itu, keunggulan dari MU-Weber sendiri adalah adanya pendampingan jika dibutuhkan dengan ada fasilitas technical service. Seperti konsultasi secara gratis yang bisa didapatkan oleh pelanggan bila membeli produk MU-Weber. Kurang lebih dalam waktu  3 X 24 jam setelah permintaan tim Technical service bisa membantu mendampingi proses tersebut.

  1. Mobile Application MU-Weber Apps

Untuk mempermudah pelanggan mengakses informasi, MU-Weber meluncurkan aplikasi smartphone berbasis Android dan IOS. Aplikasi ini  memiliki fitur yang lengkap dan mudah bagi pelanggan untuk mengetahui informasi lengkap mengenai produk sehingga pelanggan tahu produk mana yang diperlukan, kalkulator peggunaan, mencari toko terdekat dan bahkan dalam memilih warna nat yang tepat untuk keramik yang akan dipasang. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan video tutorial penggunaan produk dan akses ke customer service.

https://www.weber.co.id/en/news/news/article/article/inovasi-baru-dari-mu-weber.html

Kesimpulan : Sebelum merenovasi rumah, cek dan ricek kebutuhan renovasi rumah tersebut anggaran dan waktu yang ingin ditempuh pastikan tidak melewati rentang waktu yang telah dianggarkan. Agar anggaran tidak membengkak. Menurut saran dari rekan, kebanyakan anggaran yang dikeluarkan ada pada waktu dan tenaga kerja itu yang paling banyak menghabiskan dana. Namun, semuanya itu bisa terbayarkan bila melihat hasil rumah impian sesuai dengan harapan. Karena rumah adalah syurga yang kelihatan bagi keluarga kita. Betul kan?

Jadi, mari kita nabung agar bisa membeli rumah dan merenovasi rumah orang tua kita semoga yang bilang amin di komentar aku doakan juga bisa segera beli rumah. Ingat 3 bulan lagi udah memasuki idul fitri siapkan anggaran paling enggak untuk merenovasi rumah seperti ngecat atau memperbaiki dinding yang rusak. Agar suasana kumpul keluarga di idul fitri nanti terasa lebih nyaman….Amin

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.