Forward Your Dreams : Meraih Mimpi Bersama Maudy Ayunda dan Titi Kamal

Luangkanlah waktu semenit untuk kembali mengingat apa impian terbesarmu? Forward Your Dreams

Saya yakin kita semua punya mimpi-mimpi besar yang ingin kita wujudkan. Dalam proses mewujudkan mimpi-mimpi tersebut biasanya selalu aja ada hal-hal yang membuat kita bias tawk fokus dan akhirnya semangat meuwujudkan mimpi itu pun sedikit demi sedikit mulai luntur. Padahal tidak ada yang sekuat mimpi dan harapan. Mimpi mengejar masa depan yang cerah? Mimpi punya rumah impian? Mimpi punya mobil mewah atau juga mimpi kuliah di luar negeri? Pasti kita semua punya mimpi bukan?

Forward Your Dreams - CIMB Niaga Forward

 

Karena mimpi dan harapan itulah semangat untuk menjalani hidup terus terpompa. Tidak ada jalan pintas untuk mewujudkan mimpi. Kita harus bekerja keras, komitmen dan belajar dari kesalahan adalah tiket  untuk mencapai mimpi tersebut. Seperti kata Bang Haji Rhoma, masa muda adalah masa yang berapi-api.  Masa yang penuh gairah meraih semua ambisi mimpi dan juga resolusi..

Seperti kembali mengingatkan mimpi kita dan harapan kita. Kemarin saya menghadiri sebuah acara #CIMBNiagaForward semangat itu kembali hadir. Seperti tanaman yang kembali mendapatkan air. Segar dan cerah ceria….

Karena acara CIMBNiagaForward ini memperkenalkan brand promise “Forward”. Dengan brand promise yang baru ini, Bank CIMB Niaga berupaya semakin dekat dengan nasabah dan mengantisipasi setiap kebutuhannya sesuai dengan perkembangan di setiap aspek kehidupan.

CIMB Niaga ingin menjadi top of mind di masyarakat dengan mengutamakan kepentingan dan kebutuhan nasabah di setiap jenjang kehidupan mereka dan mengambil peran (perbankan) dalam membantu meraih mimpi-mimpi mereka.

Untuk mensosialisasikan “Forward” kepada masyarakat, CIMB Niaga mengimplementasikan sejumlah inisiatif, diantaranya melalui produk dan campaign. Sebagai contoh, untuk program pembelanjaan produk fashion menggunakan kartu kredit, disampaikan Forward>Your Style; untuk program kredit pemilikan rumah (KPR) disampaikan Forward>Your Future; untuk beragam produk tabungan CIMB Niaga dikemas dengan Forward>Your Dreams; dan untuk Business Banking disampaikan Forward>Your Business.

Sesuai dengan brand promise FORWARD tersebut, CIMB Niaga memperkenalkan 2 brand ambassador yaitu Maudy Ayunda dan Titi Kamal. Karena dianggap merepresentasikan fokus dari brand forward yakni anak muda dan keluarga muda. Ya karena kita tahu, Maudy Ayunda adalah seorang artic cantik muda yang memiliki bakat dan mimpi serta Titi Kamal ibu rumah tangga yang ingin memberikan yang terbaik untuk keluarga.

Forward Your Dreams Maudy Ayunda - Titi Kamal

Tidak hanya itu, Maudy Ayunda sebagaii brand ambassador juga sempat menyanyikan sebuah lagu dengan judul “KEJAR MIMPI” yang punya alunan musik dan lirik ppenuh semangat untuk meraih mimpi. Alunan musiknya seakan mengajak kita bersama untuk mengejar mimpi.

Dengan brand promise FORWARD ini,  Presiden Direktur CIMB Niaga Tigor M. Siahaan meyakini kinerja CIMB Niaga akan terdorong, melanjutkan pencapaian yang positif pada tahun lalu. Adapun sepanjang tahun lalu, CIMB Niaga memperoleh laba bersih konsolidasi (audited) sebesar Rp2,08 triliun, naik 386,4% year on year. Jumlah kredit bruto yang disalurkan tercatat sebesar Rp180,16 triliun dan total penghimpunan dana pihak ketiga mencapai Rp180,57 triliun.

Forward Your Dreams - Tigor Siahaan

Semoga sejalan dengan mimpi-mimpi kita yang telah terukir indah dalam harapan. Kita tetap dalam semangat dan penuh kerja keras untuk tak lelah mengejar mimpi. Karena mimpi tidak untuk ditunggu tapi emang untuk diusahakan. Semangat.

Apa mimpi terbesarmu yang dalam waktu dekat ini ingin kamu wujudkan?

 

12 thoughts on “Forward Your Dreams : Meraih Mimpi Bersama Maudy Ayunda dan Titi Kamal”

  1. Karena mimpi dan harapan itulah semangat untuk menjalani hidup terus terpompa. Tidak ada jalan pintas untuk mewujudkan mimpi. Kita harus bekerja keras, komitmen dan belajar dari kesalahan adalah tiket untuk mencapai mimpi tersebut.

    LOVE THIS PART SO MUCH!

    Reply

Leave a Reply to MdarulM Cancel reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.